ads

Planetarium Hadir di WoW Citra Raya Tangerang

MerahPutih Wisata - Telah hadir planetarium di WoW Citra Raya Tangerang. Wahana yang memberikan pendidikan tentang tata surya dan alam semesta melalui pertunjukan film, adalah yang pertama hadir di wilayah provinsi Banten. “Ini pertama ada di Banten. Jadi, untuk masyarakat Banten yang tidak ingin bermacet-macet ke Jakarta, bisa datang ke WoW,” ujar Manager Marketing WoW Citra Raya Tangerang kepada merahputih.com, Rabu (7/12). Erwin juga mengungkapkan, hadirnya Palentariumdi WoW Citra Raya Tangerang ini merupakan bentuk komitmennya sebagai tempat wisata edukatif keluarga dan berwawasan pendidikan. Menurutnya, Planetarium WoW CitraRaya ini juga merupakan sarana wisata pendidikan yang dapat menyajikan pertunjukan serta peragaan simulasi perbintangan atau benda-benda langit. Pengunjung juga diajak mengembara di jagat raya untuk memahami konsepsi tentang alam semesta. Penengetahuan tentang Info Astronomy bintang yang terbentuk di dalam awan molekul, yaitu sebuah daerah medium antar bintang yang luas dengan kerapatan yang tinggi, pun ada di Planetarium Citra Raya Tangerang. “Kami berharap, ini bisa menjadi trobosan baru masyarakat, terutama anak-anak sekolah, untuk bisa bermain sambil mendapatkan ilmu pengetahuan,” katanya. Untuk bisa melihat atraksi film tentang tata surya di Planetarium WoW Citra Raya ini, cukup membeli tiket masuk ke dalam WoW. Harga tiket masuk (HTM) ke WoW, weekday (Selasa – Jumat) Rp60,000 (30 wahana) Max 2x, weekend (Sabtu – Minggu) dan hari libur Nasional Rp70.000 (30 wahana) Max 2x. Namun, harga tiket dapat berubah sewaktu- waktu tanpa pemberitahuan.(Wid)

Sumber : http://indonesiana.merahputih.com/wisata/2016/12/08/planetarium-hadir-di-wow-citra-raya-tangerang/49264/
ads
0 Comment for "Planetarium Hadir di WoW Citra Raya Tangerang"

Back To Top